PATADaily.id - Wisatawan asal Indonesia yang ingin traveling ke negeri orang dengan nyaman tak perlu jauh-jauh ke Eropa sebab bisa mengunjungi Filipina. Budaya setempat tidak jauh beda, apalagi kalau turis Indonesia traveling sering disebut turis dari Filipina.
Ya, traveler pemula yang ingin menjajal melancong ke luar negeri dapat memilih Filipina sebagai tujuan.
Tak salah memilih Filipina. Dengan penerbangan sekitar 4-5 jam, traveler sudah dapat menginjakkan kaki di Manila, ibu kota Filipina.
Selain jarak yang dekat, liburan di sana juga terbilang murah. Satu peso (mata uang Filipina) setara dengan Rp 260.
Tak hanya itu, setidaknya ada 3 alasan mengapa Filipina menjadi destinasi yang menarik untuk wisatawan asal Indonesia:
1. Cocok dikunjungi untuk wisatawan pencinta religi
Orang Filipina mayoritas memeluk agama Katolik. Karena bekas jajahan Spanyol, maka negara ini juga punya banyak gereja bersejarah. Bagi umat Katolik asal Indonesia, Filipina menjadi lokasi yang menarik untuk wisata religi. Namun bagi wisatawan pada umumnya, tak ada salahnya juga mengenal sejarah religi di negara itu. Untuk umat Muslim yang mencari wisata halal juga tak perlu ragu. Pasalnya di sana terdapat Masjid dan aneka restoran berlabel halal.
2. Bahasa yang mirip
Route Development Head and Market Development Head for Indonesia PDOT Buena Carla F Zaldiva menjelaskan bahasa tak menjadi kendala berarti ketika orang Indonesia datang ke Filipina.
Kendati dalam keseharian memakai bahasa Tagalog, namun orang Filipina juga bisa berbahasa Inggris. Bahkan tak perlu bahasa Inggris mahir, orang Filipina dapat memahami keinginan wisatawan Indonesia.
"Kamu bisa berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris dasar. Orang yang bekerja di jalanan seperti sopir taksi, penjual makanan, dan penjual suvenir bisa mengerti apa yang ingin kamu katakan," kata Carla kepada wartawan di Jakarta, Kamis (1/9/2022).
Di samping itu, ada beberapa kosakata dalam bahasa Filipina yang sama atau mirip dengan Indonesia.
"Kanan di Indonesia juga kanan di Filipina. Mangga juga sama mangga," katanya.
3. Keramahan yang bikin nyaman
Orang Filipina terkenal ramah. Sifat ini mirip dengan orang Indonesia terutama di daerah pariwisata yang sigap menyambut turis.
"Orang Filipina akan sangat membantu dan membuat wisatawan nyaman," kata Carla. Ia bahkan menyarankan orang Indonesia tak perlu khawatir tersesat di Filipina. Itu karena akan ada orang-orang yang sigap memandu jika wisatawan tak tahu harus pergi ke mana.
"Berada di Filipina akan membuatmu merasakan budaya yang berbeda tanpa menjadi asing di tempat itu," ucapnya. (Gabriel Bobby)