TRAVEL

Jenderal Bintang Tiga TNI Pimpin Unimog Owner Indonesia ke Tanjung Lesung

Letjen TNI AM Putranto bersama rombongan Unimog Owner Indonesia di Tanjung Lesung

PATADaily.id - Rombongan komunitas Unimog Owner Indonesia yang dipimpin ketua komunitas Letnan Jenderal AM Putranto berkunjung ke destinasi wisata Tanjung Lesung.

Letjen TNI AM Putranto (tengah) berbincang dengam jajaran manajemen PT BWJ di Tanjung Lesung

Adapun rombongan Unimog Owner Indonesia yang dipimpin jenderal bintang tiga TNI itu masuk ke destinasi wisata yang terletak di Pandeglang, Banten pada Jumat (9/4/2021).

Menurut Letjen Putranto, rombongan Unimog Owner Indonesia datang ke Tanjung Lesung sebagai bagian dari sejumlah aktivitas Unimog Owner Indonesia, seperti kegiatan sosial, berkunjung ke destinasi wisata dan menyalurkan hobi adventure.

Adapun kegiatan Unimog Owner Indonesia, khususnya kegiatan sosial didukung IOF.

Ia menjelaskan, masih belum banyak orang yang berkunjung ke Tanjung Lesung pasca Tsunami pada 2018 silam.

Putranto mengakui Tanjung Lesung adalah tempat yang bagus untuk dikunjungi.

"Saya sudah tiga kali ke Tanjung Lesung pasca kegiatan tsunami," ujarnya kepada patadaily.id, Sabtu (10/4/2021) di Tanjung Lesung.

Jenderal bintang tiga TNI ini memberikan apresiasi untuk manajemen PT Banten West Java (BWJ) yang terus melakukan renovasi di Tanjung Lesung.

"Saya juga memberikan beberapa masukan untuk Tanjung Lesung agar kedepannya semakin menarik," tuturnya.

Ia pun berharap semakin banyak kegiatan yang ada di Tanjung Lesung, termasuk kegiatan yang digelar oleh komunitas otomotif.

"Saat ini masih dalam pandemi covid-19 sehingga kami pun menerapkan protokol kesehatan," paparnya. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya