HOTEL

Izi Cozi Hotel Ajak Para Tamu Apresiasi Peran Guru di Hari Guru Nasional

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, Izi Cozi Hotel Jababeka dan Kemayoran mengajak masyarakat untuk memberikan apresiasi kepada para guru yang telah berjasa membentuk generasi masa depan.

Momen ini menjadi kesempatan bagi Izi Cozi untuk turut menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi dan ketulusan para pendidik di seluruh Indonesia.

“Guru adalah sosok yang tidak hanya mengajarkan ilmu, tetapi juga membentuk karakter dan memberi inspirasi bagi banyak orang. Di Hari Guru ini, kami ingin turut menghargai perjuangan mereka melalui suasana hangat dan penuh makna,” ujar Burhan General Manager Hotel Izi Cozi dalam keterangan resmi, Senin (17/11/2025).

Sebagai bentuk apresiasi, Izi Cozi menghadirkan penawaran spesial bagi para guru yang ingin menikmati waktu istirahat dan relaksasi setelah menjalankan tugas mulia di dunia pendidikan. Dengan suasana hotel yang nyaman, fasilitas kolam renang, dan lokasi strategis di tengah kota, para tamu dapat merasakan pengalaman menginap yang menyenangkan dan terjangkau.

"Sering kali kita lupa, bahwa guru juga manusia yang butuh waktu untuk recharge. Melalui promo ini, kami ingin memberikan sedikit ruang untuk mereka menikmati hasil kerja kerasnya," ucapnya.

Selain promo khusus, Izi Cozi juga mengajak masyarakat untuk berbagi kisah inspiratif tentang guru yang paling berkesan melalui media sosial Izi Cozi Hotel. Cerita terbaik akan mendapatkan voucher menginap gratis sebagai bentuk apresiasi terhadap semangat belajar dan mengajar.

“Perayaan Hari Guru bukan hanya tentang memberi penghargaan, tetapi juga mengingat kembali bagaimana peran guru membentuk siapa kita hari ini”.

Melalui kegiatan ini, Izi Cozi Hotel berharap dapat menjadi tempat yang tidak hanya memberikan kenyamanan bagi para tamu, tetapi juga menghadirkan nilai-nilai apresiasi dan kebersamaan bagi masyarakat luas.

Izi Cozi Hotel merupakan hotel dengan konsep modern dan nyaman yang berlokasi di Jababeka dan Kemayoran. Dikenal sebagai hotel dengan harga terjangkau namun fasilitas lengkap, Izi Cozi menawarkan pengalaman menginap yang menyenangkan dengan fasilitas kolam renang, city view, fitness center dan akses mudah ke pusat kota. (Gabriel Bobby)

 

Artikel Lainnya

Banner of PATA - Left Side
Banner of PATA - Right Side