TRAVEL

Wisata Kuliner Nusantara Pengalaman Baru Traveling dengan KAI Wisata

post-img

PATADaily.id - Sukabumi - Manajemen KAI Wisata menawarkan wisata kuliner untuk wisatawan Nusantara dan wisatawan mancanegara sehingga pelancong akan menikmati pengalaman baru yang sebelumnya suka terbang dengan pesawat terbang menuju beragam destinasi wisata yang tersebar di Jawa.

Hal tersebut diungkapkan Direktur Utama KAI Wisata Hendy Helmy kepada PATADaily.id dalam perayaan HUT KAI WIsata ke-15 yang mengusung tema "Momen 15timewa: Luxurious Journey, Inspiring the Future" dari Stasiun Gambir Jakarta menuju Stasiun Sukabumi Jawa Barat, Kamis (11/9/2024).

"Ke Cirebon, maka akan kami sajikan kuliner khas Cirebon. Begitu juga kuliner Semarang jika ke Semarang, dan kuliner khas Yogyakarta ketika pergi ke Yogyakarta dengan KAI Wisata," terangnya. Jadi, lanjutnya, makanan tidak monoton lantaran ada menu kuliner Nusantara selama menggunakan KAI Wisata.

"Sehingga traveler tidak hanya menikmati pengalaman baru saat menggunakan perjalanan wisata KAI Wisata dari Stasiun Gambir ke stasiun tujuan namun juga menikmati wisata kuliner.

Hendy mengklaim bahwa layanan yang diberikan KAI Wisata adalah layanan personal, yakni layanan orang per orang yang bisa membuat oragg pun puas dengan layanan yang diberikan KAI Wisata sehingga berbeda dengan layanan kereta api reguler yang massal. (Gabriel Bobbby)

Artikel Lainnya