TRAVEL TRADE

AJTM 2023 Jadi Ajang B2B bagi Pelaku industri Pariwisata

post-img

Hasiyanna S Ashadi, Ketua ASITA Pariwisata DKI Jakarta memberikan sambutan di AJTM 2023

PATADaily.id - ASITA Jakarta Travel Mart (AJTM) 2023 menjdi ajang jual-beli Business to Business (B2B) bagi pelaku industri pariwisata, baik pasar domestik maupun internasional.

Tanjung Lesung ikut AJTM 2023

Setelah rutin dilaksanakan sejak 2016 silam, sempat tertunda 1 kali pada tahun 2020 karena pandemi, kemudian dilaksanakan secara online tahun 2021 selanjutnya kembali secara tatap muka pada September 2022 lalu dan diteruskan pada Rabu, 8 Maret 2023 ini, yang terasa istimewa karena sekaligus juga merupakan rangkaian perayaan ulang tahun ASITA Pariwisata.

Suasana AJTM 2023

"Rencana nanti September 2023 akan digelar lagi AJTM," kata Hasiyanna S Ashadi, Ketua ASITA Pariwisata DKI Jakarta di Swissbel In Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (8/3/2023).

Setelah hampir 3 tahun terjadi kelesuan bisnis pariwisata akibat pandemi, AJTM kali ini diselenggarakan dengan penuh optimisme dan mengambil tema “Lifting Tourism Business’.

"Kami kemas dengan biaya yang sangat kompromis dan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. AJTM tidak hanya berfungsi sebagai fasilitator transaksi jual-beli paket destinasi wisata antara Buyer dan Seller, tetapi juga memperkenalkan dan sosialisai ikon-ikon Kebudayaan Betawi kepada para Seller baik dari dalam maupun luar negeri".

Hal ini merupakan dukungan kongkret ASITA terhadap program Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta Bagi seluruh pihak yang ikut serta dalam kegiatan AJTM ini, visi kami adalah berusaha mewujudkan hubungan bisnis jangka panjang dan berkesinambungan antara buyer dan seller serta para anggota DPD ASITA se-Indonesia.

Dan misi kami adalah

1. Bisa menjadi fasilitator antara BPW dan APW di daerah dengan para Hot Buyers yang merupakan anggota ASITA DKI Jakarta dan juga tour operator mancanegara.

2. Meningkatkan branding dan memperkenalkan produk-produk destinasi sekaligus menjadi ajang jual-beli bagi rekan-rekan BPW & APW dari seluruh daerah Indonesia.

3. Menjadi platform dan agenda rutin tahunan program kerja Dewan Pengurus ASITA DKI Jakarta. Harapan kami, pertemuan para sellers dan buyers di AJTM dapat menjadi solusi dan membuka peluang bisnis serta mempersingkat jalur penjualan. Dengan format acara Table top bisnis dealing para peserta mempunyai peluang besar memperkenalkan perusahaan dan layanannya secara komprehensif. Dalam hal ini AJTM bertindak sebagai payung yang menyatukan pembeli korporasi dengan para pengambil keputusan utama pemasok kebutuhan di industri pariwisata

Para buyers yang mengikuti acara AJTM Maret 2023 adalah Anggota ASITA DKI Jakarta, termasuk diantaranya pemilik Biro Perjalanan Wisata & Agen Perjalanan Wisata dan juga para pelaku atau pengambil keputusan dalam industri terkait bidang pariwisata dan para tour operators mancanegara terseleksi.

Dan untuk para sellers yaitu pelaku pariwisata dari berbagai provinsi di seluruh Indonesia diantaranya Biro Perjalanan Wisata, Obyek dan Daya Tarik Wisata, Dinas Pariwisata, juga industri lain pendukung pariwisata seperti asuransi perjalanan, perbankan, transportasi dan pendukung pariwisata lainnya. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya