PATADaily.id - Tahun 2025 menjadi momentum penuh gebrakan bagi Shierly Nangoy. Ya, CEO Sinergia ini yang selama ini dikenal sebagai pelopor tren dan inovasi dalam industri hair and beauty di Tanah Air rupanya resmi menjabat sebagai Presiden Intercoiffure Mondial (ICD) Indonesia.
“Kami berhasil membuka kembali Intercoiffure Mondial Indonesia,” ujar Shierly dengan penuh semangat ketika dihubungi PATADaily.id, Kamis (17/4/2025). Menariknya langkah ini tak hanya sekadar peningkatan rekam jejak karier Shierly yang meningkat dan bukan hanya prestisius, melainkan juga menjadi pintu gerbang bagi para hairdresser Tanah Air untuk naik kelas untuk bisa bersaing dan berjejaring langsung di panggung internasional
Program perdana tahun ini pun langsung menggebrak, yakni mengajak para anggota ICD Indonesia ke Hamburg, Jerman, untuk menghadiri perayaan 100 tahun ICD dunia.
Acara akbar ini akan diramaikan dengan hair show dan seminar dari para artis ternama internasional, menghadir kan teknik serta inspirasi terbaik dari berbagai penjuru dunia.
Sebab ini lebih dari sekadar pertunjukan seni rambut sehingga keterlibatan di ICD membawa manfaat besar. “Yang utama dari bergabung di ICD adalah akses eksklusif ke informasi dan inovasi teknik hairdressing terbaru. Kita juga bisa meningkatkan kualitas salon agar setara dengan standar internasional,” jelas Shierly.
Selain itu, kekuatan ICD juga terletak pada jaringan dan persahabatan global antarsesama profesional industri kecantikan. Dengan mengusung moto World’s Leading Hairdressing, ICD terus mendorong para anggotanya untuk maju dan berkembang bersama.
Sebagai CEO Sinergia Group sekaligus founder Sinergia L’accademia, lembaga pendidikan hairdressing bertaraf internasional di Indonesia, perempuan berparas cantiik ini kerap menghadirkan maestro-maestro hairdressing dari Jepang, Korea, Tiongkok, Italia, hingga Swiss.
Tujuan Shierly adalah untuk memperbarui teknik dan menciptakan desain rambut serta pewarnaan yang sesuai dengan tren global terkini. (Gabriel Bobby)