JAKARTA'S EVENTS

Perayaan Syukur HUT ke-70 Pastur Johanis Mangkey

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Pastur Johanis Mangkey MSC genap 70 tahun pada tahun ini. Bagi Romo Jance, sapaan akrabnya, usia 70 tahun adalah bonus dari kebaikan Tuhan Yesus Kristus yang Maha Kasih.

 

Ia bersyukur terus diberikan kesehatan oleh Tuhan sehingga bisa melayaniNya, Gereja dan sesama manusia yang membutuhkan. Adapun ucapan syukur dilakukan dengan perayaan misa syukur di Sampoerna Strategic Square, Jakarta pada Sabtu (18/5/2024).

 

Menariknya Romo Jance sendiri yang memimpin misa ucapan syukur yang dihadiri umat Katolik dari berbagai kalangan, termasuk Adharta Ongkosaputra, Ketua Umum KRIS (Kill Covid-19 Relief International Services).

 

Terlihat suasana sukacita dalam misa perayaan syukur ulang tahun ke-70 Pastur Jance. Terlebih lagi selepas misa syukur, ada makan siang bersama dan potong tumpeng yang dilakukan Romo Jance.

 

Pastinya yang tak ketinggalan adalah bersama menyanyi ulang tahun dan tiup lilin HUT ke-70 Pastur Johanis Mangkey MSC. Rupanya Romo Jance juga suka menulis lantaran pada kesempatan ini ada peluncuran buku kedua Pastur Jance yang diberi judul Tolle, Lege!!!.

 

Sebelumnya Romo Jance juga sudah pernah memperkenalkan buku dengan judul Kembalikan Damai untuk Kami. Ada yang menarik ketika Pastur Jance memimpin misa ucapan syukur lantaran dirinya mengenakan kasula bergambar Paus Yohanes Paulus II.

 

"Paus Yohanes Paulus II ulang tahun sama dengan saya, yakni 18 Mei. Saya bersyukur," terangnya. Sementara Adharta mengaku sudah lama mengenal Romo Jance sehingga timbul hubungan baik. Ya, hubungan baik itu dilakukan Adharta bersama rombongan KRIS dan Pastur Jance belum lama ini traveling ke Labuan Bajo. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya