DESTINATIONS

Midnight Sale di Sarinah Jelang Lebaran 2024

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Direktur Pengembangan Usaha InJourney Retail Selvie Dewiyanti mengungkapkan bahwa ada Midnight Sale di Sarinah menyambut Idul Fitri 1445 H.

Selvie mengatakan bahwa Midnght Sale di Sarinah pada Kamis dan Jumat mulai pukul 18.00 hingga 00.00 WIB sehingga bisa memberikan kesempatan masyarakat untuk membeli untuk kebutuhan Lebaran 2024.

Adapun Injourney memproyeksikan ada 7,9 juta penumpang yang akan dilayani di 35 Bandara selama periode arus mudik dan arus balik Lebaran 2024. Selain itu, sejumlah program lebaran juga telah disiapkan untuk menambah kemeriahan libur lebaran di InJourney Group.

Pada kesempatan ini, Direktur Operasi & Portfolio Bisnis InJourney Hospitality M Ariadevi Hermaini bersama dengan Direktur Utama InJourney Aviation Services Dendi T Danianto, Direktur Pengembangan Usaha InJourney Retail Selvie Dewiyanti, Direktur Pemasaran & Program Pariwisata InJourney Maya Watono, Direktur Pemasaran & Pengembangan Bisnis InJourney Destination Management Hetty Herawati, Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi dan Direktur Operasi InJourney Tourism Development Corporation Troy Reza Warokka saat acara Media Gathering dan Buka Puasa Bersama Kesiapan InJourney Group Menyambut Arus Mudik dan Libur Lebaran 2024 di Sarinah, Jakarta, Rabu (27/3/2024). 

Maya menyebut bahwa layanan yang diberikan InJourney Group pada Lebaran 2024 adalah covid free karena periode sebelumnya layanan yang dilakukan pihaknya masih memberikan perhatian terhadap covid-19. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya