DESTINATIONS

Juli, Traveling ke TMII Ada Ruwatan Akbar

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Upacara Ruwatan merupakan salah satu tradisi budaya yang dilestarikan oleh TMII dari tahun ke tahun. Ruwatan menjadi kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Museum Pusaka setiap bulan Suro penanggalan Jawa atau bertepatan juga dengan peringatan 1 Muharam. 

Ruwatan dalam bahasa Jawa, memiliki arti “dilepas” atau “dibebaskan”. Oleh karena itu, Ruwatan merupakan upacara yang bertujuan membebaskan seseorang yang diruwat dari hukuman atau kutukan dewa yang membawa bahaya atau lebih tepatnya sarana pembebasan dan penyucian diri dari segala malapetaka dan kesialan hidup/sukerta. "Mereka yang telah melakoni ruwatan dipercaya akan terbebas dari sukerta. Terdapat beberapa persyaratan untuk peserta yang termasuk dalam jenis sukerta," demikian keterangan tertulis yang diterima patadaily.id pada akhir pekan lalu.

Pada tahun ini Museum Pusaka TMII akan menggelar Upacara Ruwatan Akbar berkolaborasi dengan Museum Indonesia TMII. Ruwatan Akbar akan diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 7 Juli mendatang di Bale Bundar, Museum Indonesia. Acara ini berlangsung dari pukul 07.00 hingga pukul 12.00 WIB. Ruwatan kali ini mengundang Dalang Ruwat Ki Slamet Hadi Santoso yang akan memainkan lakon "MURWOKOLO". Ki Slamet Hadi Santoso yang akan membimbing para peserta atau sukerta selama prosesi ruwatan. 

Ruwatan dapat diikuti oleh semua kalangan yang termasuk dalam daftar sukerta. Bagi masyarakat yang ingin mengikuti tradisi ruwatan ini, dapat menghubungi Sherry di 0818 0252 8490 dan Yuni di 0813 1573 7414. Diharapkan Ruwatan Akbar yang diadakan oleh TMII ini dapat menjadi wadah atau alternatif untuk masyarakat yang ingin mengikuti Upacara Ruwatan Akbar di daerah Jakarta dan sekitarnya. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai update acara-acara dan kegiatan yang ada di TMII, dapat mengunjungi situs website resmi www.tamanmini.com atau bisa langsung ke akun media sosial @tmiiofficial. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya