TRAVEL

ASITA Sinergi dengan Menparekraf Wishnutama

DPP ASITA akan mendukung kinerja Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio dalam upaya Menparekraf Wishnutama dan jajaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif utuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPP ASITA N Rusmiati kepada wartawan di Jakarta, Senin (18/11/2019). "Tahun 2020 tidak menutup kemungkinan jumlah kunjungan wisman bisa saja menembus menjadi 25 juta orang sehingga pariwisata Indonesia akan semakin diminati di dunia," ucapnya.

Rusmiati menuturkan bahwa ASITA akan membantu Menparekraf Wishnutama Kusubandio untuk merealisasikan target tersebut mempromosikan pariwisata Nusantara sebab ASITA adalah mitra Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Karenanya, lanjutnya, DPP ASITA akan menggelar ASITA Fair yang menargetkan 100 ribu pengunjung pada April 2020 mendatang dan setelah ASITA Fair selesai, maka wisatawan akan mudah untuk keliling destinasi wisata di negeri ini.

Perempuan berparas cantik ini mengungkapkan bahwa Menparekraf Wishnutama akan berupaya menurunkan tiket pesawat yang saat ini masih dirasakan relatif mahal. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya