DESTINATIONS

Kebhinekaan dalam Pawai Obor di TMII

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Kebhinekaan terlihat jelas dalam Pawai Obor di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Manajemen TMII patut diacungi jempol karena jeli memanfaatkan Malam Takbir menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1445 H dengan menggelar Pawai Obor yang melibatkan wisatawan yang tengah berkunjung ke TMII, Selasa 9/4/2024).

Pada kesempatan ini, tampak Direktur Utama TMII Claudia Ingkiriwang berbaur dengan wisatawan Nusantara yang tampak ceria ikut Pawai Obor keliling Taman Mini Indonesia Indah

Bahkan, ada wisatawan mancanegara asal Jerman yang juga terlihat begitu asyik menikmati Pawai Obor keliling TMII.

Ya, Pawai Obor merupakan bagian dari acara libur Lebaran 2024 di TMII yang dikemas dengan mengusung tema Jelajah Seru Festival Pulang Kampung di TMII.

Seperti diketahui bersama, Indonesia selama ini dikenal begitu beragam sehingga tak salah wisatawan menghabiskan libur Lebaran tahun ini traveling ke TMII. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya