CULTURAL/HERITAGE

Cap Go Meh untuk Kemanusiaan

post-img

PATADaily.id - Cap Go Meh untuk kemanusiaan

Karenanya Komunitas Kill Covid-19 Relief International Services (KRIS) menggelar malam Cap Go Meh di Restoran Rarampa di Jakarta.

 

Menurut Ketua Umum KRIS Adharta Ongkosaputra, perayaan Malam Cap Go Meh pada tahun Naga Kayu ini dihadiiri sekitar 100 orang anggota KRIS.

 

"Perayaan Malam Cap Go Meh pada Sabtu (24/2/2024) berlangsung meriah karena menggabungkan dua budaya khas, yakni budaya Tionghoa dan budaya Manado," katanya ketika dihubungi patadaily.id, Senin (26/2/2024).

 

Ia menyebut ada acara Barongsai dan bagi angpao yang merupakan budaya khas Tionghoa yang dipadukan dengan budaya Manado, yakni makan malam khas Manado dan tak ketinggalan ada dansa," ucapnya.

 

Tak ketinggalan, lanjutnya, tentunya anggota KRIS juga bisa menikmati joget di Malam Cap Go Meh di Restoran Rarampa, restoran khas kuliner Manado.

 

Menariknya, kata Adharta, pada kesempatan ini juga dilakukan mengumpulkan dana charity yang disumbangkan ke sejumah panti asuhan.

 

Ia mengaku bersyukur Malam Cap Go Meh memperlihatkan persahabatan sesama anggota KRIS.

"Semoga Tuhan memberkati kita semua," tutupnya. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya