HALAL

Wisatawan Malaysia Suka Traveling ke Jakarta karena Ramah Muslim

post-img

PATADaily.id - Jakarta - Wisatawan asal negeri jiran, Malaysia yang identik dengan wisatawan Muslim kini suka traveling ke Jakarta.

Hal tersebut disampaikan Riyanto Sofyan, Ketua Umum PPHI (Perkumpulan Pariwisata Halal Indonesia) kepada PATADaily.id ketika ditemui di Jakarta, Selasa (17/9/2024). Riyanto menjelaskan bahwa wisatawan Malaysia yang traveling ke Jakarta ternyata suka belanja.

Riyanto menuturkan bahwa sebelumnya wisatawan Malaysia lebih sering langsung dari Malaysia terbang ke Bandung, Jawa Barat. Jadi, lanjutnya, Jakarta menjadi destinasi wisata Muslim Friendly bagi wisatawan Muslim, utamanya dari Malaysia.

"Wisatawan Muslim, termasuk dari Malaysia suka ke Jakarta karena Jakarta lengkap untuk belanja. Ada Thamrin City, Mangga Dua dan lainnya," terangnya disela-sela Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengembangan Pariwisata Ramah Muslim (PRM) bertajuk “Peluang dan Tantangan Pengembangan Wisata Ramah Muslim Menuju Jakarta Kota Global”.

Menurutnya, Jakarta lengkap dengan infrastruktur pariwisata jauh lebih baik sehingga membuat wisatawan Malaysia suka traveling ke kota ini untuk belanja.

Tak hanya itu, lanjutnya, Jakarta juga dikenal dengah pariwisata yang nge-hits, seperti staycation. "Banyak staycation yang menarik dengan harga yang relatif terjangkau dengan traveling cost yang tidak mahal sehigga ini bisa dijual untuk wisatawan Malaysia dan wisatawan Muslim lainnya seperti dari kawasan Timur Tengah," urainya. (Gabriel Bobby)

Artikel Lainnya